10 Buah Untuk Diet Yang Ampuh Dan Bermanfaat

Buah merupakan jenis makanan yang sangat bermanfaat. Tidak hanya rasa manis dan segar yang bisa dinikmati, namun juga manfaatnya bagi kesehatan. Selain mengandung banyak air untuk menjaga cairan tubuh, buah sangat cocok untuk dijadikan sebagai cara untuk diet. Jika anda merasa terlalu banyak lemak menumpuk di tubuh, anda bisa mengonsumsi 10 buah untuk diet.

Ada beberapa jenis buah yang cocok untuk diet. Buah yang mengandung banyak air, buah-buahan kering, buah rendah karbohidrat dan tinggi karbohidrat, serta berry adalah buah yang bisa dijadikan partner untuk diet program anda. Untuk diet rendah karbohidrat, anda bisa memilih buah apel, sedangkan untuk diet tinggi karbohidrat, buah pisang dan nanas, kiwi dan peach.

Buah-buahan yang mengandung banyak air di dalamnya seperti jeruk, lemon dan semangka juga akan membantu program diet. Begitu juga dengan segala jenis berry dan buah-buahan kering. Untuk informasi lebih jelasnya, anda bisa melihat ulasan buah untuk diet berikut ini.

Buah rendah karbohidrat

Buah rendah karbohidrat sangat cocok untuk orang yang diet rendah karbohidrat. Buah jenis ini mengandung banyak serat dan nutrisi, sehingga kandungan karbohidratnya sendah. Buah rendah karbohidrat tidak hanya membantu diet, tetapi juga memberi energi pada tunuh serta mencegah kolesterol jahat.

1. Apel

Rasa manis pada apel juga merupakan pemanis alami. Angka GI (Glicemic Index) pada apel yang tidak begitu tinggi sangat cocok untuk mendukung usaha diet anda. Rasa manis dan kandungan serat di dalamnya memberikan rasa kenyang yang cukup lama pada perut.

Buah tinggi karbohidrat

Berkebalikan dengan buah rendah karbohidrat, buah yang kandungan karbohodratnya tinggi cocok untuk diet tinggi karbohidrat. Buah seperti ini akan sangat cocok sebagai pengganti sarapan, karena memberikan banyak energi pada pagi hari. Nanas, pisang, kiwi dan peach adalah buah untuk diet tinggi karbohidrat.

2. Nanas

Meski kandungan karbohidratnya cukup tinggi, nanas tidak mengandung lemak dan kolesterol. Nanas mengandung banyak serat, vitamin mineral dan antioksidan sangat bermanfaat untuk diet dan menyehatkan tubuh. Dengan konsumsi nanas di pagi hari, perut anda akan merasa kenyang dan mendapat banyak energi.

3. Pisang

Sebagai buah untuk diet, pisang yang kulitnya masih kehijauan lebih disarankan. Pisang yang belum sepenuhnya kuning mengandung lebih banyak pati larut, yang bisa membantu proses pembakaran lemak dalam tubuh. Seperti nanas, pisang juga mengandung serat dan air yang tinggi sehingga bisa mengenyangkan.

4. Peach

Peach atau persik juga merupakan buah yang kandungan karbohidrat di dalamnya cukup tinggi. Buah ini merupakan buah sumber energi yang sangat bermanfaat untuk membantu tubuh memulai proses pencernan. Meski bisa membuat perut merasa kenyang, rasa manis pada peach masih aman untuk diet.

5. Kiwi

Buah dengan karbohidrat tinggi yang lain adalah kiwi. Buah unik ini mengandung banyak vitamin C dan serat. Sedikit berbeda dengan 2 buah sebelumnya, kandungan zat pada kiwi bisa mengontrol rasa lapar dan nafsu makan.

Buah dengan banyak kandungan air

Buah yang mengandung banyak air merupakan buat yang sangat cocok untuk membantu usaha diet anda. Kandungan air di dalamnya sangat membantu tubuh dalam memberi cairan pada tubuh untuk melakukan proses pencernaan. Kandungan karbohidrat dalam buah kaya air juga rendah, sehingga bisa memberi energi. Manfaat lain dari buah dengan kandungan air yang tinggi adalah untuk membantu mengeluarkan racun dari dalam tubuh.

6. Semangka

Buah pertama yang mengandung banyak air dan sesuai untuk dikonsumsi saat diet adalah semangka. Buah ini tidak memiliki kandungan lemak karena kandungan air di dalamnya yang sangat banyak. Semangka memiliki banyak manfaat, beberapa diantaranya adalah membantu menjaga kestabilan cairan dalam tubuh dan memberi energi yang tinggi pada tubuh. Serat dan air dalam semangka memberi rasa kenyang dan menekan rasa lapar. Tak hanya itu, kandungan vitamin dalam semangka cukup tinggi, terutama vitamin A dan C.

7. Jeruk

Buah dengan rasa manis dan mengandung banyak air ini akan berguna bila dikonsumsi saat diet. Kandungan kalori yang rendah didalamnya membuat jeruk bisa dimakan dalam jumlah yang relatif banyak. Seperti semangka, jeruk juga bisa memberi rasa kenyak karena kandungan air dan serta di dalamnya.

8. Lemon

Lemon adalah buah untuk diet yang sudah banyak digunakan oleh diakui oleh pelaku diet. Rasa asam pada lemon bisa menekan nafsu makan. Lemon bisa dikonsumsi dengan cara diminum dengan tambahan madu atau gula, yang bermanfaat dalam proses pembakaran lemak dan melancarkan sistem pencercanaan dalam tubuh.

Buah-buah berry

Selain lemon, segala jenis berry juga telah diakui sebagai buah untuk diet yang ampuh.

9. Berry

Blueberry, strawberry, raspberry, dan cranberry adalah jenis buah berry yang memiliki rasa masam dan membantu proses penurunan berat badan. Berry membantu melancarkan proses pencernaan, sehingga bisa mengurangi lemak di tubuh dan mengeluarkan racun berbahaya. Selain membantu program diet, berry memiliki banyak manfaat lain untuk kesehatan. Berry bisa menjaga kesehatan jantung, mengurangi kadar kolesterol, membersihkan darah dari racun dan membantu sistem kerja kardiovaskular.

Buah-buahan kering

Buah-buahan kering merupakan buah yang disarankan saat menjalani program diet, karena efektif untuk membakar lemak dan mendukung sistem kekebalan pada tubuh.

10.  Buah kering

Buah kering seperti kurma dan kismis merupakan buah untuk diet yang mengandung banyak vitamin dan mineral. Konsumsi buah kering bersama buah lain akan membantuk proses pembakaran lemak dan pengurangan kadar kolesterol dalam tubuh.


Description: 10 Buah Untuk Diet Yang Ampuh Dan Bermanfaat
Rating: 4.5
Reviewed by: Hafiz Ridho
On: Monday, February 13, 2017
TOP